FAQ

Apa itu larisa?

Larisa (Diklat Dalam Jaringan Bersama) adalah platform diklat berbasis aplikasi website dimana di dalamnya tersedia berbagai diklat yang diselenggarakan oleh berbagai institusi dan peserta diklat melaksanakan pembelajaran secara mandiri dan terstuktur.

Mengapa larisa?

Fleksibilitas pembelajaran diklat yang disajikan larisa memberikan keleluasaan waktu dan tempat bagi peserta diklat. Namun bukan berarti peserta diklat boleh mengikuti diklat kapan saja, tetapi peserta diklat bisa mengakses diklat dalam rentang waktu diklat yang sudah ditentukan oleh institusi penyelenggara.

Dimana larisa bisa diakses?

Larisa bisa diakses di halaman http://larisa.kemdikbud.go.id

Kapan larisa bisa diakses?

Larisa bisa diakses kapan saja dan dimana saja asalkan terhubung dengan jaringan internet.

Bagaimana caranya untuk bisa mengikuti diklat daring ini?

Sebelum anda bisa masuk ke dalam platform diklat larisa, anda terlebih dahulu harus mendaftar dengan memilih menu Register. Bagi anda institusi penyelenggara yang akan bergabung untuk melaksanakan diklat, silakan pilih menu Register lalu pilih Penyelenggara. Bagi anda peserta yang akan bergabung mengikuti diklat, silakan pilih menu Register lalu pilih Peserta.

Berikut adalah cara-cara pendaftaran bagi penyelenggara diklat.

Berikut adalah cara-cara pendaftaran bagi peserta diklat.